inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Bola Baru untuk Fase Gugur Piala Dunia 2018
Sabtu, 30 Jun 2018 12:58
Penulis:
arie subagio
arie subagio
Bagikan:
Telstar Mechta, bola baru untuk fase gugur Piala Dunia 2018. (Goal.com)

Telstar Mechta, bola baru untuk fase gugur Piala Dunia 2018. (Goal.com)

Bola yang digunakan pada fase gugur 16 besar Piala Dunia 2018 berbeda dengan bola yang digunakan saat fase grup. Bola pada fase gugur diklaim lebih baik karena sudah melalui beberapa penyesuaian.

Inibaru.id – Berbeda dari Piala Dunia sebelumnya, bola yang dipakai pada fase gugur Piala Dunia 2018 akan berbeda dengan yang dipakai saat fase grup. Bola baru keluaran Adidas ini bernama Telstar Mechta. Secara tampilan, keduanya hampir mirip tapi Mechta lebih canggih dibanding Telstar 18 yang digunakan pada fase grup Piala Dunia 2018.

Sepakbola.com, Rabu (27/6/2018) menulis, FIFA secara resmi memperkenalkan bola khusus fase gugur yang berwarna merah, terinspirasi dari negara tuan rumah. Nama bola ini diambil dari bahasa Rusia. Dalam bahasa Rusia, Mechta memiliki arti mimpi atau ambisi. Nama ini tentu sesuai dengan mimpi dan ambisi peserta Piala Dunia yang semakin membuncah tatkala bertanding di fase gugur.

Kendati desainnya mirip, Mechta mempunyai eberapa keunggulan dibanding Telstar 18. Bola ini diklaim memakai unsur terbaik dari bola resmi Piala Dunia 2014 bernama Brazuca. Selain itu, Mechta juga disisipi chip NFC di dalamnya. Dengan adanya chip tersebut, wasit atau pemilik bola bisa mengecek berbagai informasi seperti posisi bola dan data spesifik lainnya melalui ponsel pintar.

“Pada Telstar Mechta, kami telah membuat desain inovatif dan membuat bola yang sesuai dengan kebutuhan fase knock-out Piala Dunia yang seru dan penuh dengan ambisi dari tim peserta,” ucap Vice President Product Adidas, Dean Lokes.

Selain itu, Direktur Layanan Pemasaran Adidas, Jean-Francois Pathy juga mengatakan bila Telstar Mechta merupakan bola yang penuh inovasi.

“Adidas dan FIFA memiliki sejarah panjang dalam menyediakan bola pertandingan resmi yang sukses di ajang Piala Dunia. Tahun ini, Telstar Mechta telah terbukti mampu menjadi bola yang dirancang dengan indah dan mampu menawarkan inovasi dan membuat pertandingan menjadi jauh lebih menarik,” ucap Direktur Layanan Pemasaran Adidas, Jean-Francois Pathy.

Wah, semakin canggih saja nih bolanya. (IB09/E04)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved