inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Bukan Kafein, Rokok dan Alkohol Bikin Kamu Lebih Susah Tidur
Rabu, 21 Agu 2019 10:30
Penulis:
Audrian Firhannusa
Audrian Firhannusa
Bagikan:
Alkohol dan rokok. (Upi.com)

Alkohol dan rokok. (Upi.com)

Menurut penelitian, alkohol dan rokok memiliki efek stimulan yang tinggi. Itulah kenapa, ternyata kedua produk ini lebih bikin susah tidur daripada kopi.

Inibaru.id - Menurut pemahaman umum, kopi dengan kandungan kafeinnya, merupakan salah satu yang bisa menghambat tidur. Karena itu, sebagian kalangan enggan minum kopi di sore hari. Padahal, ada yang lebih bisa mengganggu tidur malam kamu yakni alkohol dan nikotin.

Sebagaimana penelitian yang dimuat di Jurnal Sleep, untuk mendapat tidur malam yang nyaman kamu harus menghindari nikotin dan alkohol empat jam sebelum tidur.

Pasalnya, paparan nikotin di malam hari akan menyebabkan penurunan tidur sekitar 40 menit. Nikotin itu nggak cuma dari rokok konvensional lo Millens, namun juga dari vape. Itulah kenapa, jika selama ini kamu sering mengalami susah tidur, segera batasi nikotin atau segelas alkohol sebelum tidur.

Menurut ketua penleiti Rose MacDowell, alkohol berdampak merusak gen dalam siklus tidur.

“Faktanya, konsumsi alkohol yang tinggi secara permanen akan merusak gen yang dibutuhkan dalam siklus tidur dan bangun yang sehat,” ujarnya.

Selain itu, penelitian juga menunjukan, tidur lebih terganggu ketika level nikotin turun menjelang pagi. Biasanya perokok akan bangun karena memang ada dorongan untuk merokok pada waktu tersebut.

“Otak yang ‘nagih’ nikotin akan membuat kita terbangun. Karena efeknya pada paru dan pembuluh darah, nikotin bisa meningkatkan gangguan napas yang juga berpengaruh pada tidur, seperti asma dan sleep apnea,” katanya.

Maka dari itu, kamu harus mengurangi nikotin, kafein, dan juga alkohol, menjelang waktu tidur. Terlebih, nikotin termasuk stimulan, sehingga merokok pada sore sampai malam berpotensi akan membuat sulit tidur. Begitupula dengan alkohol. Walau bisa membantu sebagian orang untuk tidur, tetapi efek stimulan di dalamnya akan memengaruhi sistem tubuh.

Jika Millens pengin tidur tetap nyenyak sepanjang malam, bolehlah dua gelas wine atau bir saat makan malam. (IB28/E05)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved