inibaru indonesia logo
Beranda
Hits
Pengin Tahu Menu Makanan di Penjara? Ini Kata Seorang Polisi di Makassar!
Jumat, 4 Sep 2020 20:00
Penulis:
Mega Laura Lubis
Mega Laura Lubis
Bagikan:
Ilustrasi: Kondisi dalam penjara. (BBC/Tito Sianipar)<br>

Ilustrasi: Kondisi dalam penjara. (BBC/Tito Sianipar)<br>

Polisi asal Makassar yang bernama Ismail S menemukan cara yang unik dan kekinian untuk berinterkasi dengan masyarakat. Karena sering membuat konten Tik Tok, pak polisi ini menjadi viral dengan video-video yang sering dia unggah. <br>

Inibaru.id – Banyak orang penasaran, seperti apa kehidupan di balik jeruji besi. Gimana para narapidana bertahan hidup, kegiatan apa saja yang dilakukan, bahkan makanan apa yang disajikan di balik teralis. Kamu juga penasaran?

Hm, pertanyaan-pertanyaan yang juga kerap dilontarkan warganet ini agaknya bakal lebih mudah terjawab berkat seorang polisi bernama Ismail S yang belakangan viral di medsos. Melalui Tiktok, dia banyak bercerita terkait kehidupan di balik jeruji besi, salah satunya terkait menu makan di penjara.

Sebelumnya, warganet memang banyak yang bertanya terkait hal ini, yang segera dijawab Ismail dengan sebuah video yang memperlihatkan nasi bungkus dengan lauk sepotong ikan, tumis sayur, dan sambal di dalamnya.

Ismail mengatakan, porsi nasi bungkus tersebut sebetulnya nggak cukup untuk dirinya. Namun, di penjara memang hanya ada itu. Para tahanan mau nggak mau harus memakan jatah makanan yang diberikan tersebut sebagai konsekuensi dari kesalahan yang mereka bikin.

Polisi asal Makassar Ismail S membagikan cerita tentang menu makanan penjara di akun Tiktok pribadinya kepada warganet. (Tik Tok/@pakpol39)<br>
Polisi asal Makassar Ismail S membagikan cerita tentang menu makanan penjara di akun Tiktok pribadinya kepada warganet. (Tik Tok/@pakpol39)<br>

Selain melempar konten, Ismail juga kerap berinterkasi kepada warganet, misalnya dengan menanyakan pendapat mereka tentang menu makanan yang telah diperlihatkan,

Kalian cukup?” tanya dia, yang segera direspons dengan komentar warganet. Sebagian dari mereka menjawab dengan serius, tapi banyak juga yang sekadar iseng atau candaan.

Tuh, yang mau diet, masuk penjara dulu, biar dietnya berhasil,” canda salah seorang warganet.

Namun, ada juga warganet yang cukup serius menanggapinya dengan sanggahan. Warganet satu ini mengaku nggak sepakat dengan apa yang diceritakan Ismail S. Menurutnya, nggak semua menu di penjara seperti itu.

Tanteku tukang masak buat makanan para tahanan di Lebak Banten. Isi makanannya juga banyak, aku tahu soalnya aku pernah bantuin. Nggak kaya gini, dikit banget,” komentarnya.

Video singkat yang diunggah Ismail viral dan ditonton jutaan orang di Tiktok dan Instagram, serta dibanjiri banyak komentar dan like. Wah!

Iya sih, menu makan di penjara memang sederhana dan mungkin kurang menggugah selera. Namun, dibanding yang di luar penjara tapi bingung mau makan apa, agaknya itu mendingan. (Det/MG32/E03)

Komentar

inibaru indonesia logo

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

Social Media

A Group Partner of:

medcom.idmetrotvnews.commediaindonesia.comlampost.co
Copyright © 2024 Inibaru Media - Media Group. All Right Reserved